Minggu, 15 April 2012
Pembuatan Selai Nanas
Selai biasa dimakan untuk campuran roti dan sebagai penambah rasa pada roti tersebut. Selai nanas merupakan salah satu contoh pengawetan yang dilakukan secara jangka pendek.
Bahan :
- 1 kg nanas matang
- 3/4 kg gula pasir
- 1,5 gr asam cytroen
- 1 potong kayu manis
- 2 biji cengkeh
Cara membuat :
- Nanas dikupas, dihilangkan matanya, dicuci dan disiram dengan air garam
- Lalu ditimbang kemudian diparut atau diblender
- Parutan nanas tadi dipanaskan + cengkeh + kayu manis sampai airnya habis (sampai kering) + gula dan panaskan sampai kental sambil diaduk dengan entong kayu dengan api kecil
- Tambahkan asam cytroen yang telah dicairkan dengan air panas
- Setelah kental turunkan dari ai dan dinginkan
- Masukkan ke dlaam botol yang telah disterilkan dan diberi nama label selai, tanggal membuat, kota dan tutup rapat
- Simpan ke dalam tempat sejuk atau kulkas.
sumber : Fattah T.Boga
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar