Jumat, 27 April 2012

Kulit Tampak Lebih Cerah dengan Makanan


Memiliki kulit yang bersih, putih dan cerah merupakan idaman setiap perempuan. Berbagai macam produk kecantikan telah digunakan, namun tetap saja kulit wajah tidak bisa tampak cerah. Padahal untuk membeli berbagai macam produk tersebut memerlukan biaya yang tidak sedikit. Belum lagi keanekaragaman produk kecantikan yang dari hari ke hari muncul dengan produk
terbaik mereka, ini semakin membuat pilihan yang sulit untuk menentukan produk mana yang cocok untuk kulit wajah kita.

Meski begitu janganlah anda khawatir anda tidak dapat memiliki kulit yang tampak cerah. masih ada seribu solusi untuk dijalankan. Salah satunya yaitu dengan melakukan perawatan dari dalam. Dengan nutrisi yang baik, kulit akan menjadi sehat dan akan terlihat cerah. Beberapa makanan yang dapat membantu menjadikan kulit tampak cerah yaitu sebagai berikut :

1. Buah-buahan (alpukat dan jeruk)

Alpukat merupakan sumber vitamin E yang dapat digunakan untuk menghambat penuaan dan membersihkan kulit dari segala noda seperti bekas jerawat, flek hitam dan masalah lainnya. Dengan mengkonsumsi alpukat secara teratur dapat membantu mencegah kulit menjadi kendur seiring dengan bertambahnya usia.

Kita semua tahu bahwa buah jeruk kaya dengan vitamin C. Vitamin C bermanfaat untuk meningkatkan produksi kolagen dan elastin dalam tubuh kita, yang berguna untuk mengurangi kerutan dan menghambat penuaan kulit. Usahakan mengkonsumsi jeruk satu kali dalam sehari.

2. Sayuran berwarna merah dan hijau (bayam, wortel, brokoli dan lain-lain)

Sayuran yang berwarna merah dan hijau mengandung banyak beta carotene yang berfungsi sebagai antioksidan untuk kulit. Selain itu, dapat mencegah kerusakan sel dimana beta carotene akan diubah oleh tubuh menjadi vitamin A yang berguna untuk mengatasi jerawat, memproduksi sel kulit baru dan membuat warna kulit tampak cerah dan muda.

3. Ikan

Ikan memiliki asam lemak Omega 3 yang dapat menjadikan kulit menjadi cerah. Selain itu dengan mengkonsumsi sarden, tuna atau salmon yang kaya protein dapat membantu melindungi kulit dari paparan sinar matahari dan polusi. Protein yang ada di dalamnya dapat membantu reproduksi sel dan membuat kulit terlihat bercahaya.

4. Gandum

Banyak ditemukan dalam bentuk sereal maupuna roti, gandum mengandung biotin yang berguna untuk membantu sel tubuh memproses lemak. Kekurangan biotin dapat menyebabkan kulit terlihat kering dan kusam.

5. Minyak zaitun

Minyak zaitu dapat dikonsumsi dengan cara dipercikkan ke dalam salad buah atau sayuran seagai penyedap. Minyak zaitun mengandung asam lemak yang essensial untuk membuat kulit terlihat cerah, bercahaya dan sehat.


sumber : http://wahw33d.blogspot.com/2011/05/6-makanan-penting-untuk-warna-kulit.html






Tidak ada komentar:

Posting Komentar