Jumat, 26 Oktober 2012

Aneka Olahan Bebek

1.     Tengkleng Bebek

Bahan :
-  1 ekor bebek, dipotong 8 bagian
-  750 ml air
-  3 cm kayu manis
-  2 lembar daun pandan
-  3 lembar daun salam
-  3 batang serai, dimemarkan

-  2 cm lengkuas dimemarkan
-  6 lembar daun jeruk
-  2 sdm kecap manis
-  2,5 sdt garam
-  300 ml santan dari ½ butir kelapa
-  1 sdt merica bubuk
-  2 sdm minyak untuk menumis

Bumbu halus :
-  12 butir bawang merah
-  2 butir kemiri, disangrai
-  2 siung bawang putih
-  2 cm jahe
-  2 cm kunyit, dibakar
-  2 buah cabai rawit merah
-  3 buah cabai merah keriting
-  1 sdt ketumbar, disangrai
-  ¼ sdt jintan

Cara membuat :
-    Panaskan minyak. Tumis bumbu halus, kayu manis, daun pandan, daun salam, lengkuas, serai, dan daun jeruk sampai harum.
-    Masukkan bebek. Aduk sampai berubah warna. Tambahkan garam dan merica. Aduk rata. Beri air. Masak dengan api kecil sampai matang. Masukkan santan. Masak sampai matang.


2.     Bebek Goreng Madu

Bahan :
-   1 ekor bebek, dipotong 4 bagian
-   500 ml air kelapa
-   2 lembar daun salam
-   2 sdt air jeruk nipis

Bumbu halus :
-   5 butir bawang merah
-   3 siung bawang putih
-   1 sdt garam
-   2 cm jahe

Bahan untuk tumisan :
-   4 siung bawang putih, cincang halus
-   2 sdm kecap manis
-   1,5 sdm saus tiram
-   2 sdm madu
-   1 sdt gula pasir
-   50 ml air
-   2 tangkai kucai, dipotong 2 cm
-   2 sdm minyak untuk menumis

Cara membuat :
-    Lumuri bebek dengan air jeruk nipis. Diamkan selama 15 menit. Kemudian rebus bebek di dalam air kelapa ditambah bumbu halus dan daun salam. Masak diatas api kecil hingga matang dan meresap. Angkat, tiriskan. Lalu goreng dalam minyak yang sudah dipanaskan di atas api sedang sampai matang dan kuning keemasan.
-    Untuk tumisan : panaskan minyak. Tumis bawang putih sampai harum. Masukkan kecap manis, saus tiram, madu dan gula pasir. Aduk rata, beri air. Masak hingga mendidih dan kental. Masukkan bebek yang sudah digoreng tadi. Aduk rata sampai semua terbalut bumbu. Angkat. Sajikan bersama dengan irisan daun kucai.


3.     Bebek Mercon

Bahan :
-    1 ekor bebek dipotong 4 bagian
-    2 lembar daun salam
-    2 cm lengkuas
-    700 ml air
-    1 sdt air jeruk nipis
-    Minyak untuk menggoreng

Bumbu halus :
-    4 butir bawang merah
-    2 siung bawang putih
-    3 cm kunyit
-    2 butir kemiri, disangrai
-    ½ sdt ketumbar
-    1 batang serai
-    2 cm jahe
-    2,5 sdt garam
-    ½ sdt gula pasir

Bahan tumisan :
-    10 butir bawang merah, ditumbuk kasar
-    ½ sdt ebi, diseduh, disangrai, dihaluskan
-    25 buah cabai rawit merah, ditumbuk kasar
-    5 buah cabai rawit hijau, ditumbuk kasar
-    ½ sdt garam
-    ¼ sdt merica bubuk
-    ½ sdt gula pasir
-    ¼ sdt kaldu ayam  bubuk
-    100 ml minyak untuk menumis

Cara membuat :
-    Lumuri bebek dengan air jeruk nipis. Diamkan selama 15 menit. Lalu masak bebek dengan air dicampur dengan bumbu halus, daun salam, dan lengkuas hingga matang dan meresap. Angkat dan tiriskan.
-    Siapkan minyak yang sudah panas untuk menggoreng bebek. Gorenglah bebek diatas api sedang hingga matang.
-    Untuk tumisan : panaskan minyak, tumis cabai rawit merah, cabai rawit hijau, dan bawang merah sampai harum. Masukkan bebek, aduk rata. Masukkan ebi, garam, merica bubuk, gula pasir, dan kaldu ayam. Aduk rata sampai bebek terbalut bumbu. Angkat. Sajikan.


4.     Bebek Masak Kalio

Bahan :
-   1 ekor bebek, dipotong 8 bagian
-   5 lembar daun jeruk
-   2 batang serai, dimemarkan
-   1 lembar daun kunyit
-   1 buah asam kandis
-   1 ¼ sdt garam
-   1 sdt gula merah
-   250 ml santan kental dari ½ butir kelapa
-   750 ml santan encer dari sisa perasan santan

Bumbu halus :
-   8 butir bawang merah
-   6 buah cabai merah keriting
-   2 buah cabai merah besar
-   2 cm kunyit, dibakar
-   1 cm jahe
-   1 sdt ketumbar bubuk

Taburan :  4 sdm bawang merah goreng

Cara membuat :
-    Rebus santan encer, bumbu halus, daun kunyit, serai dan daun jeruk  hingga mendidih. Lalu masukkan bebek, garam, gula merah dan asam kandis. Masak diatas api kecil hingga kuah mengental dan bumbu meresap. Tambahkan santan kental, masak hingga mendidih.  Angkat. Sajikan bersama taburan bawang goreng.

1 komentar: