Sabtu, 21 Juli 2012

Ketahui Jenis Kulit Anda



Tahukah anda bahwa sebenarnya kulit manusia terdiri dari berbagai macam jenis kulit. Untuk itu sangatlah penting bagi anda untuk mengetahui jenis kulit yang dimiliki. Ini
digunakan untuk memudahkan dalam perawatan
serta penggunaan kosmetik yang sesuai. Para ahli kulit membedakan jenis kulit ke dalam beberapa kategori. Di bawah ini merupakan jenis-jenis kulit.

    1.     Kulit normal

Jenis kulit ini  bebas dari berbagai macam noda karena tidak kering maupun berminyak. Dalam perawatannya pun cukup sederhana dan hanya membutuhkan perhatian yang minimal. Untuk mengetahui apakah kulit anda termasuk normal atau tidak dapat dilakukan dengan cara mengusap wajah dengan tisu pada pagi hari. Apabila tidak ada minyak yang menempel pada tisu atau tisu terlihat kering, berarti kulit anda masuk dalam kategori kulit normal.

2.     Kulit sensitif

Kulit sensitif bisa terjadi karena masalah lingkungan seperti debu, kotoran, sinar matahari dan lainnya. Ada juga yang disebabkan karena bahan kimia yang terkandung dalam kosmetik yang digunakan. Bagi anda yang memiliki jenis kulit sensitif lebih baik gunakan produk kosmetik yang ringan.

3.     Kulit kering

Seringkali orang berpendapat bahwa yang memiliki kulit kering tidaklah membutuhkan perawatan yang khusus. Tapi ini tidak benar, justru sebaliknya, kulit kering itu membutuhkan perawatan yang benar. Apabila tidak diberi perawatan maka wajah akan mudah keriput. Karena dalam kulit yang kering tidaklah memiliki cukup minyak yang dihasilkan oleh kelenjar minyak, sehingga kulit menjadi kering. Jadi bagi anda yang memiliki kulit kering, usahakan untuk selalu menggunakan pelembab dan perbanyak minum air putih. Namun ada juga beberapa hal yang dapat anda banggakan bagi yang memiliki kulit kering, karena akan bebas dari masalah jerawat.

4.     Kulit berminyak

Kulit berminyak memang kadang memerlukan perhatian serta perawatan yang lebih. Seringkali kita dibuat kewalahan akan masalah minyak yang berlebih di wajah karena apabila jarang dibersihkan bisa jadi jerawat akan mudah timbul di wajah. Oleh karena itu, bagi anda yang memiliki jenis kulit ini harus membersihkan wajah secara teratur sehingga akan terhindar dari jerawat. Untuk mengetahui jenis kulit berminyak atau tidak dapat dilakukan dengan menempelkan tisu pada wajah. Apabila terdapat noda pada tisu berarti kulit anda termasuk dalam kategori kulit berminyak.

5.     Kulit kombinasi

Jenis kulit ini tidak termasuk dalam kategori jenis kulit dasar, karena merupakan gabungan dari dua jenis kulit yaitu kulit berminyak dan kulit kering. Ternyata banyak juga orang memiliki jenis kulit kombinasi, misalnya kulit di pipi kering sedangkan hidung dan dahi berminyak. Untuk perawatannya dapat dilakukan dengan menggunakan pembersih astringent pada area yang berminyak dan menambah pelembab di area yang kering.

Sumber : oketips.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar